Selasa, 25 Agustus 2009

Selasa, 21 Juli 2009

BITMAP DAN VECTOR


 BITMAP AND VECTOR

Bitmap adalah representasi dari citra grafis yang terdiri dari susunan titik yang tersimpan di memori komputer. Dikembangkan oleh Microsoft dan nilai setiap titik diawali oleh satu bit data untuk gambar hitam putih, atau lebih bagi gambar berwarna. Ukuran sebenarnya untuk n-bit (2n warna) bitmap dalam byte dapat dihitung:
ukuran file BMP , dimana tinggi dan lebar dalam pixel.
Kerapatan titik-titik tersebut dinamakan resolusi, yang menunjukkan seberapa tajam gambar ini ditampilkan, ditunjukkan dengan jumlah baris dan kolom, contohnya 1024x768. Untuk menampilkan citra bitmap pada monitor atau mencetaknya pada printer, komputer menterjemahkan bitmap ini menjadi pixel (pada layar) atau titik tinta (pada printer). Beberapa format file bitmap yang populer adalah BMP, PCX dan TIFF.
Dalam grafik komputer, gambar bitmap adalah sebuah struktur data yang mewakili susunan piksel warna yang ditampilkan pada layar monitor, kertas atau media tampilan lainnya. Secara teknis gambar bitmap digambarkan dengan lebar dan tinggi dalam piksel dan dalam angka bit per piksel. Beberapa format gambar bitmap yang sering dijumpai: GIF, JPEG, BMP dan PNG.



Pengertian gambar berformat Vector dan gambar berformat Bitmap

Dua jenis grafis (gambar) komputer yang paling populer adalah vector dan bitmap. grafis vector dibuat dari garis-garis dan kurva, keduanya dihasilkan dari desckripsi matematis yang menentukan posisi, panjang, dan arah di mana garis digambarkan. BItmap, dikenal juga dengan istilah gambar raster, adalah susunan kotak yang sangat kecil yang disebut piksel; setiap piksel dipetakan kepada sebuah lokasi dalam sebuah gambar dan setiap piksel memiliki nilai-nilai warna yang dipresentasikan secara numerik.
Gambar-gambar berformat vector ideal untuk logo dan ilustrasi karena memiliki resolusi yang bebas dan dapat diskala ke dalam ukuran berapapun, dapat dicetak dan ditampilkan dalam resolusi berapapun tanpa kehilangan detail setiap bagian dan tidak kehilangan kualitasnya. Dengan kata lain, anda dapat membuat gambar garis yang sangat tegas, jelas dan tajam dengan menggunaksan format vector.
Bitmap sesuai untuk dunia fotografi dan lukisan digital karena bitmap menghasilkan gradasi warna dengan sangat baik. Format Bitmap memiliki resolusi yang tidak bebas/ terbatas, bitmap merepresentasi pixel dalam jumlah yang terbatas. Gambar berformat bitmap hanya tampil sempurna dalam ukuran aktualnya saja, ketika diskala, gambar bitmap akan terlihat kasar bergerigi dan kehilangan kualitas, pun ketika terdisplay di monitor, diprint dalam resolusi yang lebih tinggi melebihi resolusi aslinya.
Dengan CorelDRAW anda dapat Membuat gambar berformat vector. Anda pun dapat meng-import bitmap seperti file-file JPEG, TIFF dengan CorelDRAW dan mengintegrasikan file-file tersebut dalam gambar anda.













gambar ilustrasi di atas; gbr atas format vector, bwh format bitmap, perhatikan bedanya dalam lingkaran perbesaran.


Jumat, 15 Agustus 2008

TUGAS PAK ABI

soal

1.Cari pengertian internet dan intra net?
2.Manfaat dari internet?
3.Perangkat keras internet?
4.Cara kerja modem?
5.Cara penyambungan internet dari komputer ke modem?

1. internet (kependekan daripada perkataan ‘inter-network’) ialah rangkaian komputer yang berhubung menerusi beberapa rangkaian. Manakala Internet (huruf ‘I’ besar) ialah sistem komputer umum, yang berhubung secara global dan menggunakan TCP/IP sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol). Rangkaian internet yang terbesar dinamakan Internet. Cara menghubungkan rangkaian dengan kaedah ini dinamakan internetworking. sedangkan Intranet adalah konsep LAN yang mengadopsi teknologi Internet, diperkenalkan
pada akhir tahun 1995. Khoe Yao Tung (1997) mengatakan : Intranet adalah LAN
yang menggunakan standar komunikasi dan segala fasilitas Internet, diibaratkan
berInternet dalam lingkungan lokal. Intranet umumnya juga terkoneksi ke Internet
sehingga memungkinkan pertukaran informasi dan data dengan jaringan Intranet
lainnya (Internetworking) melalui backbone Internet.

2. Menurut Lani Sidharta (1996) :walaupun secara fisik Internet adalahinterkoneksi antar jaringan komputer namun secara umum Internet harus dipandang
sebagai sumber daya informasi. Isi Internet adalah informasi, dapat dibayangkan
sebagai suatu database atau perpustakaan multimedia yang sangat besar dan
lengkap. Bahkan Internet dipandang sebagai dunia dalam bentuk lain (maya) karena
hampir seluruh aspek kehidupan di dunia nyata ada di Internet seperti bisnis, hiburan,
olah raga, politik dan lain sebagainya.

3. Peralatan Standar yang Perlu Dimiliki untuk internet:
Internet dapat diakses siapapun melalui segala jenis komputer seperti Mac, PC,
Notebook, Palmtop, Mini komputer yang menjalankan sistem UNIX, DOS, Windows,
OS2 atau System Mac. Karena jenis komputer yang paling populer adalah PC dengan
sistem Windows maka referensi ini berdasarkan kriteria PC, sistem lain mengikuti
standar yang setara dengannya.
CPU 486 16 Mb. plus Harddisk 1 Gb. dan modem 28.8 Kbps. telah cukup cukup
memenuhi syarat minimal untuk memakai Internet secara lengkap. Perangkat yang
lebih baik dan lengkap akan banyak membantu terutama dalam hal kecepatan proses.
Processor sekelas Pentium generasi terbaru, RAM diatas 32 Mb., chipset teknologi
terakhir , monitor layar lebar, multimedia dan modem 33.6 Kbps. - 56 Kbps yang
mendukung berbagai standar transmisi data serta koreksi kesalahan adalah pilihan
terbaik.

4. CARA KERJA MODEM

Kebanyakan modem yang digunakan di PC atau laptop dewasa ini adalah dengan menggunakan teknik asynchronous. Asynchronous ini maksudnya bahwa ketika modem ini mengirimkan data tanpa menggunakan clock untuk menyinkronisasikan kegiatan dari kedua sistem yang terhubung. Data dikirim dalam 1 byte yang berada dalam sebuah frame pada satu waktu. Frame tersebut berisikan sebuah start bit, data, dan biasanya satu atau lebih stop bit. Start dan stop bit inilah yang memberitahukan kapan dan dimana data tersebut. Karena fungsi inilah, si penerima akan tahu mana yang data dan mana yang noise, sehingga dapat diketahui mana yang dapat diterima atau tidak. Modem ini juga bisa menggunakan parity sebagai error detection. Ada dua parity yang digunakan, odd dan even. Jenis modem yang menggunakan parity ini sudah jarang digunakan pada masa sekarang ini.

5. Cara penyambungan internet dari komputer ke modem
caRa peNyambUnGan daRi kOmputeR ke mOdem”



Ada banyak pilihan dalam berbagi akses internet, tapi dalam artikel ini akan dibahas 4 cara saja:

1. Menggunakan hubungan “peer to peer”

Hubungan “peer to peer” adalah hubungan antar 2 komputer lewat suatu media tertentu. Pilihan media tersebut dan kebutuhan peralatan sesuai pilihan media adalah:
Ethernet (dengan koneksi RJ-45)
Ethernet port pada kedua komputer yang akan dihubungkan.
Kabel ethernet yang dicross; Bisa dipesan di toko komputer yang menyediakan peralatan networking; Kabel ini berbeda dalam penyambungan jalurnya dibandingkan kabel network biasa.
Firewire
Firewire port pada kedua komputer yang akan dihubungkan.
Kabel firewire dengan ujung konektor yang sesuai dengan port firewire pada kedua komputer; Konektor firewire memang mempunyai dua tipe yaitu yang kecil dan yang besar; Yang besar biasanya terdapat pada komputer dekstop dan yang kecil pada komputer notebook.

Pilih salah satu koneksi tersebut dan konfigurasikan TCP/IP dari koneksi tersebut (ethernet atau firewire) pada komputer yang terhubung langsung ke internet (kita sebut saja komputer server) sehingga IP komputer tersebut adalah 192.168.1.1

Kemudian konfigurasikan TCP/IP dari komputer client (komputer yang akan dihubungkan ke komputer server) sehingga IP komputer tersebut menjadi 192.168.1.x di mana x adalah nilai pilihan anda sendiri antara 2-254; Subnet mask 255.255.255.0; Gateway 192.168.1.1

2. Menggunakan koneksi USB & ethernet pada modem

Dalam hal ini, kita memanfaatkan fasilitas dari modem (ADSL atau cable TV) yang mempunyai fasilitas koneksi USB dan ethernet. Dengan demikian, anda akan memerlukan:
Modem (ADSL atau cable TV) yang mempunyai port ethernet dan USB
Kabel ethernet atau RJ-45 (biasanya sudah disediakan dari modem tersebut)
Kabel USB (juga biasanya sudah disediakan dari modem tersebut)
Satu komputer yang mempunyai port ethernet
Satu komputer yang mempunyai USB port

Hubungkan komputer pertama ke modem dengan ethernet, lalu konfigurasikan (IP, DNS, dll) sesuai dengan informasi dari si penyedia layanan internet (ISP) tersebut.

Install USB driver dari modem tersebut ke komputer kedua, lalu hubungkan komputer tersebut ke modem lewat USB. Kemudian konfigurasikan (IP, DNS, dll) sesuai informasi dari ISP yang dipakai.

Biasanya digunakan automatic IP dan DNS



3. Menggunakan active hub


Anda perlu menyediakan:
Modem yang mempunyai koneksi ethernet
Active hub atau switch ethernet
Kabel network/ethernet untuk menghubungkan active hub ke modem
Komputer-komputer yang mempunyai port ethernet
Kabel network/ethernet sesuai dengan jumlah komputer yang dipakai

Hubungkan active hub ke modem, kemudian hubungkan semua komputer yang active hub tersebut.

Konfigurasikan semua komputer sehingga menggunakan automatic IP dan DNS, kecuali kalau ada informasi tertentu dari ISP

4. Menggunakan wireless router

Kalau anda membutuhkan koneksi wireless, maka pilihan ini memang anda perlukan. Anda punya dua pilihan:
Modem yang mempunyai kapabilitas wireless router
Wireless router yang akan dihubungkan ke modem.

Tentu saja semua komputer yang digunakan harus mempunyai kapabilitas wireless atau Wifi.

Biasanya, modem akan dikonfigurasi dengan IP 192.168.1.1 dengan DHCP aktif, sedangkan router dikonfigurasi dengan IP 192.168.2.1, juga dengan DHCP aktif.
Pastikan wireless router tersebut menggunakan enkripsi (WEP, WPA, dll), lalu catat key yang sudah di-generate.
Kemudian masing-masing komputer bisa langsung dihubungkan ke router tersebut dengan memasukkan key sewaktu diminta oleh koneksi wireless tersebut.